Video Keren tentang destinasi Jogja, Video Footage by Barry Kusuma, Mowsky & Randy.
Yogyakarta merupakan destinasi wisata yang lengkap, karena di Jogja mau cari Budaya, arsitektur, peninggalan bersejarah bahkan Jogja mempunyai pantai. letak pantai pantai indah di Jogja terletak dikawasan gunung kidul, disinilah berjajar sepanjang gunung kidul pantai pantai yang menunggu untuk ditemukan dan dieksplore. beberapa waktu lalu saya pernah menulis 9 pantai terindah di Jogja, memang biar puas mengexplore kesembilan keindahan pantai tersebut membutuhkan waktu paling cepat 3 hari supaya puas. tapi bagaimana yang punya waktu sedikit liburan di jogja dan tidak bisa mengexplore semua keindahan pantai pantai di Jogja. memang sih jogja sangat luas dan banyak destinasi wisatanya, sayang kalau waktu dihabiskan untuk ke pantai saja. disini saya akan melist dan merekomendasikan 5 pantai yang wajib dikunjungi ketika mampir ke Gunung Kidul Jogja.
Video Footage Destinasi Wisata lainnya yang ada di Jogja, Video Footage by Barry Kusuma.
Gunung Kidul, terkenal dengan keunikan dan daya pikat nya menyimpan sejumlah keindahan-keindahan alam seperti Goa, Air Terjun dan Pantai. Bentang alam Gunung Kidul merupakan dataran tinggi dan berbukit-bukit yang di dominasi batuan karst yang membentang hingga ke selatan Pulau Jawa. berikut adalah pantai yang wajib dikunjungi jika anda hanya punya waktu terbatas di Jogja dan pantai pantai ini cukup dikunjungi dalam 1 hari asal anda perginya pagi2 sekali ya biar puas.
Kami berkendara dari Jakarta menuju Jogja melewati jalan darat dengan New Terios, jalan rusak dan berliku menjadi tidak ada hambatan untuk mengexplore banyak destinasi yang menarik di Jogja.
apa saja pantai pantai tersebut :
1. Pantai Timang.
akses menuju Pantai Timang ini terbilang sulit diantara pantai pantai lainnya di Gunung Kidul, karena untuk mencapai Pantai Timang ini harus melalui jalan masuk kedalam selama 40 menitan dan disarankan untuk mobil yang besar. yang unik dari Pantai Timang diantara semua Pantai di Gunung Kidul karena terdapatnya Pulau Timang yang terlihat dari atas bukit Pantai Timang. Pulau Timang ini ternyata menyimpan dan merupakan sarang dari Lobster, Nelayan dan penduduk lokal disini punya cara unik untuk mengambil lobster lobster di Pulau Timang ini. dengan membuat kereta gantung yang menghubungkan bukit di Pantai Timang menuju Pulau Timang, dan penghubung tali (firefox Tradisional) ini sangat unik, karena dibuat secara manual. bagi yang ingin meyebrang ke Pulau Timang dipersilahkan untuk turis kesana dengan biaya Rp 100.000
Keunikan dari Pantai Timang adalah banyaknya masyarakat lokal yg menggunakan flyng Fox Tradisional ke Pulau Timang untuk mencari lobster, bagi pencinta tantangan sangat disarankan untuk naik Firefox Tradisional ini, dan ingat jangan membawa kamera ataupun HP selama menyebrang. karena tiba tiba anda bisa diterjang ombak ketika perjalanan menyebrang dilakukan. sebelum mencoba ada baiknya menaruh semua hp dan kamera dan menitipkan ke teman, karena dijamin pasti basah disini bagaimana berani mencoba!!
2. Watu Kodok
Gunung Kidul merupakan salah satu kabupaten di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta dengan pusat pemerintahan berada di Wonosari. Kabupaten ini sering di sambangi wisatawan yang berkunjung ke Yogyakarta karena memiliki puluhan pantai yang eksotis hingga pesisir selatan. Salah satu pantai yang dengan keindahannya yang tak kalah dari pantai-pantai di pulau dewata adalah pantai Watu Kodok, Pantai yang terdapat di desa Kemadang, kecamatan Tanjung Sari, Kabupaten Gunung Kidul ini dibuka dan dikembangkan oleh masyarakat sekitar sebagai destinasi wisata pada tahun 2009 dengan biaya swadaya masyarakat.
Konon dahulu Pantai Watu Kodok bernama Watu Ndodok ( Jongkok ), mengapa dinamakan seperti itu karena pada perang dunia II tempat ini dijadikan sebagai tempat berkumpulnya para serdadu belanda dan juga tempat pengungsian masyarakat Gunung Kidul. Entah sejak kapan nama nya berubah menjadi Watu Kodok, nama Watu Kodok pun diambil karena menurut masyarakat sekitar terdapat sebuah batu yang menyerupai kodok pada bagian barat garis pantai.
Pantai yang masih jarang dikunjungi wisatawan ini memiliki garis pantai sekitar 600 meter dengan pasir berwarna kuning keemasan beda dengan beberapa pantai yang ada di gunung kidul dengan ciri khas pasir hitam nya namun keindahan dan belaian deburan ombak nya tidak kalah menawan dengan pantai-pantai yang sudah terlebih dahulu popular di kawasan Gunung Kidul. Akses pantai ini sudah cukup jelas walau papan petunjuk masuk kawasan tidak terlalu besar namun jalan masuk pantai ini terdapat di jalan raya yang membentang dari pantai baron hingga ke pantai pulang syawal. Kondisi jalan masuk menuju Pantai Watu Kodok masih berupa jalan tanah bercampur batu yang telah di keraskan dengan kontur jalanan berbukit.
3. Pantai Wedi Ombo
Wedi Ombo terletak di Desa Jepitu, sekitar 40 km sebelah tenggara dari Wonosari. Pantai Wedi Ombo diapit teluk yang lebar dengan pasir putih lembut yang menghadap ke laut dan dikelilingi oleh perbukitan kapur. Suara gelombang pantai dan angin menyegarkan menciptakan suasana santai. Teluk dapat dilihat dari atas bukit atau bahkan dari pinggir pantai, di mana kita dapat melihat matahari terbenam dan pemandangannya yang luar biasa. Bagi pengunjung yang hobi memancing, Wedi Ombo adalah pilihan yang tepat.
Sekali setahun upacara nelayan tradisional Ngalangi diadakan di sini. Dalam upacara ini, Ombo orang Wedi mengambil akar pohon yang disebut wawar dari Kedungdowok bukit dan bersama-sama mereka menariknya ke laut untuk digunakan sebagai jaring ikan. dekat Pantai Wedi Ombo terdapat Pantai Gremeng dan Pantai Jungwok dan Pulau Kalong, sebuah pulau kecil yang dihuni oleh ribuan kelelawar. jika kita datang pada saat musim yang tepat ke Pantai Wedi Ombo, banyak Landak laut dan Kerang yang bisa kita cari ditepi pantai, dan bahkan kita bisa meminta memasak seafood ini di Warung warung pinggir pantai.
4. Pantai Pulang Sawal atau Indrayanti.
Kalau ketiga pantai diatas anda tidak sempat mengunjunginya, maka datanglah ke pantai Pulang Sawal atau biasa yang dikenal pantai Indrayanti memang pantai yang cukup populer dan mainstream, pantai ini dikenal karena banyak cottage yang berada dikawasan ini. dan pantai ini menerapkan denda bagi yang membuang sampah sembarangan, sebenarnya pemandangan pantai ini biasa saja kalau kita melihat dari tepi pantai. tetapi yang spesial adalah pemandangan dari bukit yang terletak di sebelah kanan pantai, naiklah kebukit tersebut dan foto pantai ini dari atas. sehingga view yang kita dapatkan juga cantik.
Pantai Pulang Sawal atau yang populer dan dikenal sebagai Pantai Indrayanti ini terletak di kawasan pantai Sundak kecamatan Tepus kabupaten Gunungkidul. Pantai berpasir putih yang menghampar dari Timur hingga Barat ini terbilang baru dan cukup indah. Selain indah, kawasan pantai ini cukup bersih, dan termasuk penginapannya yang termahal dikawasan ini. dan yang menariknya dan patut ditiru oleh kawasan pantai lain di Indonesia karena pengelola pantai ini mengenakan denda pada setiap pengunjungnya apabila ketahuan membuang sampah sembarangan.
wisatawan bisa bermain di tepian pantai bermain air laut dan menikmati deburan ombak atau bisa juga berjemur, aktivitas lainnya adalah menikmati watersport seperti jetsky yang disediakan untuk pengunjung. Di bagian Barat dari pintu masuk pantai, terdapat gunungan batu karang yang cukup besar dan elok. Dibalik batu karang tersebut terdapat pantai berpasir putih yang cukup luas. yang saya suka disini adalah pengunjung dapat beristirahat di gazebo yang ada di tepian pantai sembari menikmati hidangan makanan ditemani minuman dingin yang menyejukkan. Pengelola pantai juga menyediakan tempat penginapan untuk rombongan atau keluarga, sehingga para pengunjung bisa beristirahat di kawasan pantai tersebut sambil menikmati malam di pantai.
5. Pantai Baron
Terletak 60 km sebelah tenggara dari Jogjakarta, berjajar dengan pohon kelapa hijau subur, Baron memiliki laguna yang dilindungi, aman untuk berenang, dengan menonjol bukit-bukit berbatu di setiap sisi. Baron Gua sebenarnya merupakan muara dari sungai bawah tanah yang muncul persis di tepi pantai dan menarik untuk melihat dari tebing di atas. Pantai Baron adalah pantai pertama yang ditemukan di persimpangan Baron, Kukup, Sepanjang, Drini, Krakal dan Sundak.
Disini kita bisa banyak melihat Nelayan menjual hasil tangkapan ikan segar dari laut, dan disini terdapat restoran di tepi pantai dan siap untuk memasak ikan untuk wisatawan yang datang. disini kita juga bisa melihat deretan kapal nelayan yang berjajar rapi dan uniknya kapal ini berwarna biru. Sekitar 10 km sebelah barat dari Pantai Baron Parang Racuk, di pegunungan Gunung Kidul ada juga terlihat Bukit yang memiliki view pemandangan Baron dan daerah sekitarnya. Setiap bulan Suro (bulan pertama kalender Jawa), masyarakat nelayan mengatur sebuah labuhan, upacara persembahan laut untuk mengucapkan terima kasih kepada Tuhan atas panen ikan yang melimpah dan untuk keselamatan dan kesejahteraan nelayan.
Video Footage Destinasi Wisata lainnya yang ada di Jogja, Video Footage by Barry Kusuma.
Saya ke Gunung Kidul Jogja kebetulan bareng dengan teman teman dari Forum Traveler Kaskus, rangkaian acara Workshop Voluntourism yang diadakan oleh Forum Traveller Kaskus di Kota Semarang dan Jogja. selama roadtrip membawa mobil New Terios dari Jakarta keliling pulau Jawa sekaligus mengeksplore keindahan dan tempat wisata yang belum banyak orang tahu di pulau jawa.
Foto dari sebelah kiri Arief, TS (Bheka), Rendy & Mowsky (Traveler Kaskus), Agan Kadalburix (momod Forum Traveler Kaskus), dan Deli (ex forum regional leader Jogja). www.alambudaya.com (Travel and Photography, Travel Journey from Barry Kusuma.)
http://instagram.com/barrykusuma (Inspiring Photos through the Lens)
www.barrykusuma.com (Gallery Foto, dari Sabang sampai Merauke)
https://plus.google.com/+BarryKusuma/ (Google Plus Social Network #IndonesiaOnly).
Follow my Twitter for Free Travel Tips @BarryKusuma
http://instagram.com/barrykusuma (Inspiring Photos through the Lens)
www.barrykusuma.com (Gallery Foto, dari Sabang sampai Merauke)
https://plus.google.com/+BarryKusuma/ (Google Plus Social Network #IndonesiaOnly).
Follow my Twitter for Free Travel Tips @BarryKusuma